Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memahami Pengertian Buy dan Sell Dalam Forex Beserta Caranya

 

Belajar trading forex memang tidak mudah, terutama ketika masih pemula. Untuk itu sebagai pemula pelajari beberapa hal dasar seperti pengertian buy dan sell dalam forex. Hal tersebut sangat penting, sebab sejatinya kegiatan yang dilakukan selama trading forex adalah kegiatan jual beli.

Dengan memahami dengan tepat apa itu buy dan sell sudah menjadi langkah awal untuk memahami kegiatan yang terjadi selama melakukan trading forex. Dalam menentukan buy dan sell saat trading forex juga tidak bisa sembarangan, diperlukan analisis yang tepat agar bisa mendapatkan keuntungan. Untuk mengetahui lebih lengkapnya simak penjelasannya berikut ini:

Pengertian Buy dan Sell

Memahami Pengertian Buy dan Sell Dalam Forex Beserta Caranya
Sebagai pemula dalam dunia trading pelajari terlebih dahulu beberapa hal dasar seperti pengertian buy dan sell dalam forex. Dalam melakukan trading forex Buy dan sell adalah kegiatan utama di dalamnya. Buy adalah kegiatan untuk membeli mata uang. Sedangkan sell adalah menjual mata uang.

Ketika melakukan trading forex, trader melakukan buy dan sell secara langsung. Sebagai contoh, trader menggunakan currency pair yaitu IDR/USD. Dalam transaksi trading yang dilakukan ketika trader menjual IDR maka secara bersamaan pula sedang membeli USD.

Cara Menentukan Buy dan Sell Saat Trading Forex

Ketika melakukan trading forex diperlukan Analisa yang tepat sebelum menentukan untuk melakukan buy dan sell. Kegagalan dalam membaca posisi yang tepat dapat membuat trader mengalami kerugian. Untuk itu sebagai pemula simak beberapa cara menentukan posisi buy dan sell dalam trading berikut ini:

1. Mengamati Tren

Berdasarkan penjelasan diatas mengenai pengertian buy dan sell dalam forex, buy adalah membeli dan sell adalah menjual mata uang tertentu. Oleh sebab itu untuk menentukan posisi tersebut dapat dilakukan dengan cara mengamati tren yang sedang terjadi. Hal tersebut dapat dibantu dengan adanya indikator yang terpasang pada platform trading yang digunakan.

Indikator forex yang populer digunakan diantaranya adalah MA, BB, RSI dan lain sebagainya. Untuk memilih indikator pilih yang paling nyaman untuk digunakan. Sebab ada beberapa indikator yang menampilkan data yang lebih kompleks, hal tersebut bisa jadi justru membuat para pemula bingung untuk membaca pergerakan trend.

2. Menganalisis Nilai Support dan Resistance

Dari instrument trading yang digunakan selain melihat naik turunnya pergerakan tren, bisa juga digunakan untuk mengamati support dan resistance. Hal ini penting untuk diperhatikan sebelum menentukan buy dan sell. Ketika melakukan trading, jangan terburu-buru untuk menjual atau membeli mata uang.

Support merupakan batas bawah, sedangkan resistance merupakan batas atas. Ketika harga turun terus hingga menyentuh support maka nilai akan memantul kembali ke atas. Dalam kondisi ini harga tidak sampai melewati batas support. Dengan kondisi ini trader bisa mengambil posisi buy, sebab setelah menyentuh support harga akan memantul lagi ke atas.

Berbanding terbalik dengan resistance. Ketika harga terus naik hingga menyentuh resistance namun tidak sampai melampauinya maka trader bisa mengambil posisi sell. Sebab setelah harga sampai pada level tertinggi harga akan memantul kembali ke bawah.

3. Mengantisipasi Posisi Breakout

Breakout merupakan kondisi dimana harga naik terus melampaui resistance. Atau turun terus hingga melewati support. Saat harga menembus support ambil posisi sell. Skenario selanjutnya adalah apabila harga menembus resistance. Jika harga terus naik dan melewati batas resistance, ambil posisi buy. Itu tadi adalah dua skenario yang bisa dilakukan jika terjadi breakout.

Berdasarkan penjelasan di atas dapat dipahami dengan jelas mengenai pengertian buy dan sell dalam forex. Selain itu pemula juga bisa memperhatikan 3 cara menentukan posisi buy dan sell yang disebutkan di atas. Sebab melakukan buy dan sell dalam trading diperlukan strategi yang tepat agar tidak mengalami kerugian.